• Ruang Kolaborasi - Visi Guru Penggerak


    Pendahuluan

    Visi adalah tujuan jangka panjang yang harus dimiliki oleh seorang guru penggerak. Dengan adanya visi yang jelas, perlu perumusan langkah-langkah dan strategi agar visi itu dapat tercapai. Sebagai seorang guru penggerak, visi saya adalah mewujudkan generasi masa depan dengan profil pelajar Pancasila.

    Isi

    Pelajar Pancasila harus memiliki karakter yang berlandaskan pada nilai-nilai luhur Pancasila. Terdapat 6 elemen profil pelajar Pancasila: 1. Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia; 2. Berkebinekaan global; 3. Gotong royong; 4. Mandiri; 5. Bernalar kritis; 6. Kreatif. Dalam rangka mewujudkan profil pelajar Pancasila, saya tidak bisa mewujudkannya sendiri. Butuh sinergisitas dari semua unsur baik dari unsur sekolah, keluarga, maupun masyarakat.

    Sebagai kawah candradimuka, sekolah harus memiliki visi yang harus benar-benar berpihak kepada murid. Dengan keberpihakan kepada murid, dapat dipastikan bahwa sekolah akan memenuhi semua hak murid. Semua unsur yang ada di sekolah harus mendukung terciptanya suasana belajar yang menyenangkan.

    Selain sekolah, orang tua di rumah memiliki andil yang besar pula dalam membentuk karakter seorang anak. Pola asuh yang benar dapat membentuk karanter baik pada diri anak. Oleh sebab itu, orang tua harus memiliki pengetahuan yang baik terkait dengan pendidikan seorang anak.

    Demikian pula dengan lingkungan masyarakat. Masyarakat yang peduli pada pendidikan anak berperan besar pada terwujudnya generasi berakhlak mulai dan menjadi generasi penerus yang dapat diandalkan.

    Penutup

    Demikianlah visi yang ingin saya capai di masa depan. Dengan kerjasama yang baik antara sekolah, orang tua, dan masyarakat, mudah-mudahan visi tentang terbentuknya profil pelajar Pancasila benar-benar bisa menjadi nyata.
  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Foto saya
A highly motivated learner